Ivan Gunawan Dekati Ayu Ting Ting, Ruben Malah Jodohkan dengan Bunga Jelitha, 'Gimmick Apa Lagi?' - Tribunnews
TRIBUNNEWS.COM - "Pilih kiri apa kanan ya?" pertanyaan akun gosip @ratu_nyinyiir saat mengunggah foto Ivan Gunawan dengan Ayu Ting Ting dan Bunga Jelitha.
Tampak dari kolase foto yang diposting, Minggu (31/12/2017), Ada komentar Igun, sapaan akrab Ivan Gunawan, yang mengungkapkan isi hatinya pada Ayu Ting Ting.
Komentar Igun itu muncul di foto postingan Ayu Ting Ting yang menunjukkan potret keduanya.
Sementara itu foto yang satunya adalah foto Igun bersama Bunga Jelitha.
Foto itu diposting oleh akun Instagram Igun.
Diketahui Igun dan Bunga sedang berlibur bersama.
Namun muncul komentar Ruben Onsu yang mengungkapkan jika Bunga dan Igun pasangan yang cocok.
Ruben pun menyuruh Igun untuk menyatakan cinta pada Bunga di momen liburan keduanya itu.
Berbagai jawaban dilontarkan netizen beserta alasannya.
Ada yang lebih setuju Igun dengan Ayu Ting Ting tapi juga ada yang lebih suka desainer itu dengan Bunga.
Kamu baca Ivan Gunawan Dekati Ayu Ting Ting, Ruben Malah Jodohkan dengan Bunga Jelitha, 'Gimmick Apa Lagi?' - Tribunnews di alamat link https://artisinf0.blogspot.com/2018/01/ivan-gunawan-dekati-ayu-ting-ting-ruben.html